Sebelumnya saya telah membahas tentang Apa itu Animasi. Selain pengertian dari animasi, hal yang tidak kalah pentingnya untuk di ketahui sebelum kalian belajar lebih jauh tentang animasi 3D adalah Prinsip Dasar Animasi. Penemuan animasi tidak terlepas dari penemuan prinsip dasar karakter mata manusia, yakni pola pengelihatan yang teratur (Persistence of Vision/proV). jadi apabila kita melihat beberapa gambar diam yang berbeda bentuk secara teratur, maka secara tidak langsung kita akan menyaksikan seolah-olah kumpulan dari gambar itu seperti bergerak, itu dikarenakan prinsip dasar manusia yakni pola pengelihatan yang teratur. contohnya jika kalian punya 10 gambar yang yang sama tetapi ada perbedaan sedikit dari bentuk gambarnya jika kalian lihat satu persatu gambar tersebut secara urut dan cepat, maka seolah-olah gambar tersebut terlihat bergerak.
Tiga tokoh, yaitu Paul Roget, Joseph Plateau, dan Pierre Desvigenes berhasil menciptakan peralatan optik. Dengan peralatan tersebut mereka mampu membuktikan bahwa mata manusia mempunyai kecendrungan untuk menangkap gambar-gambar pada tenggang waktu tertentu sebagai suatu pola gerak.
Prinsipnya seperti kertas-kertas yang bertumpuk (flipbook). Misalnya saja, ketika anda menggambar suatau rangkaian objek pada setumpuk kertas. objek yang anda gambarkan pada tiap-tiap kertas tersebut diubah bentuknya sedikit demi sedikit. kemudian kertas-kertas itu ditumpuk sedemikian rupa sesuai dengan urutan gambar yang telah dibuat. lalu, pegang dan gerakkan kertas-kertas itu dengan cepat. hasilnya, mata anda akan mnenangkap suatu rangkaian perubahan bentuk sedikit demi sedikit sehingga terlihat bahwa objek yang anda buat seolah-olah menjadi hidup dan bergerak (teranimasi). padahal yang sesungguhnya terjadi adalah gambar objek tersebut tetap diam dan tidak bergerak. Namun, dengan adanya prinsip Persistence of Vision maka suatu gambar yang diekspose atau dimainkan pada tenggang waktu tertentu akan meniumbulkan suatu ilusi gambar yang bergerak, disebut dengan istilah "ilusi kehidupan" (illusion of life).
Dengan kata lain, animasi dapat tercipta dengan menggunakan sekumpulan gambar yang tampilannya berubah sedikit demi sedikit dan digerakkan secara berurutan dengan kecepatan tertentu sehingga menimbulkan kesan gerak pada rentetan gambar yang diam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar